Para Prajurit di Transdniestria dalam Bahaya, Rusia Beri Peringatan Moldova

- Rusia menyampaikan ancaman siap berperang melawan Moldova jika terjadi sesuatu pada tentara Rusia di Transdiestria. Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov, memperingatkan Moldova bahwa mengancam keamanan pasukan Rusia di wilayah Transdniestria yang memisahkan diri berisiko memicu konfrontasi militer dengan Moskwa. Rusia telah menempatkan pasukan penjaga perdamaian di Transdniestria sejak awal 1990-an, ketika konflik bersenjata melihat separatis pro-Rusia merebut sebagian besar wilayah dari kendali Moldova. Rusia mengatakan tentaranya ada di sana untuk menjaga perdamaian dan stabilitas, tetapi Moldova ingin Moskwa menarik pasukannya. Pemerintah di Moldova menekankan bahwa pihaknya berkomitmen untuk melakukan dialog damai mengenai masa depan kawasan itu. Mereka mengatakan akan memanggil penjabat duta besar Rusia untuk memperjelas posisinya. #RusiaVsMoldova #Update #TribunTimur Editor: Dika Narator: Memet () Cat
Back to Top